Cara Menghilangkan Iklan Jorok di Google Chrome — Google Chrome merupakan sebuah browser pencarian yang saat ini banyak digunakan oleh para pengguna internet. Hal ini dikarenakan Google Chrome memiliki prosesan yang cukup cepat.
Dibandingkan dengan browser lainnya,Google Chrome bisa dibilang lebih unggul dibandingkan browser lain sehingga banyak digunakan. Namun terkadang,ada sebuah permasalahan dimana Google Chrome menampilkan sebuah iklan yang jorok.
Hal ini terkadang begitu mengganggu para pengguna sehingga pengguna Google Chrome ingin mematikannya.
Ada banyak cara yang sangat mudah untuk bisa menghilangkan iklan jorok ini dan kami akan membahas salah satunya.
Fitur Adblocks dalam Google Chrome
Dalam Google Chrome terdapat berbagai macam fitur yang dapat dimanfaatkan oleh pengguna demi menambah kenyamanan saat menggunakan Google Chrome. Salah satu fitur dalam Google Chrome ada Adblocks.
Mungkin fitur Adblocks masih belum banyak diketahui oleh para pengguna Google Chrome yang masih awam. Namun sebenarnya fitur ini cukup mudah untuk ditemukan dalam Google Chrome demi menambah kenyamanan pengguna.
Fitur Adblocks berfungsi untuk melakukan block terhadap iklan yang kadang mengganggu kenyamanan pengguna saat melakukan pencarian di Google Chrome. Dengan mengaktifkan fitur ini,iklan yang mengganggu otomatis tidak akan ditampilkan.
Cara Menghilangkan Iklan Jorok di Google Chrome
Jika anda menggunakan Google Chrome di laptop/PC dan merasa terganggu dengan iklan yang sering muncul. Berikut ini akan kami berikan cara untuk menghilangkan iklan melalui perangkat laptop atau PC yang anda gunakan.
- Buka Google Chrome yang ada pada perangkat anda.
- Klik ikon titik tiga yang terletak di pojok kanan atas perangkat anda.
- Selanjutnya,klik menu “Pengaturan” yang ada pada bagian bawah.
- Klik menu “Lanjutan” untuk menampilkan beberapa opsi baru pada pengaturan.
- Lalu,anda dapat klik menu “Pengaturan Konten” yang ada di bawah Privacy & Policy.
- Klik menu “Iklan” yang berada pada bagian bawah halaman tersebut.
- Klik tombol yang bertuliskan “Diizinka” sampai berubah warna menjadi abu-abu yang artinya sudah “Tidak Diizinkan”.
- Lalu klik “Kembali” yang ada pada pojok kiri atas.
- Klik menu “Pop up” yang ada pada opsi pengaturan konten.
- Klik tombol biru lagi yang berarti “Diizinkan”.
- Selesai.
Dengan melakukan beberapa cara diatas anda sudah tidak akan terganggu dengan iklan yang mengganggu saat membuka Google Chrome. Untuk bisa mengaplikasikannya ke HP,caranya juga hampir sama dan hanya letak menunya saja yang berbeda.
itulah yang diulas oleh thegift semoga bermanfaat